Hari Santri Nasional diperingati setiap tanggal 22 Oktober untuk menghormati perjuangan para santri dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Di Balai Kota Batu memperingati momen istimewa ini dengan dihadiri oleh masyarakat, termasuk siswa-siswi SMK Islam Batu. Dengan memakai pakaian muslim, mereka menunjukkan rasa cinta mereka terhadap nilai-nilai islam serta semangat perjuangan para santri.
Acara di Balai Kota Batu diawali dengan pembacaan doa. Para siswa tampil percaya diri dengan pakaian busana muslim mereka yang mencerminkan identitas dan karakter mereka sebagai generasi muda yang berlandaskan nilai-nilai agama. Acara ini berfungsi sebagai sarana edukasi bagi siswa-siswi untuk lebih memahami sejarah, dan makna Hari Santri Nasional. Mereka diajak untuk mereflesikan peran santri dalam membangun bangsa dan berkontribusi positif di tengah masyarakat.
Dengan acara ini, diharapkan generasi muda dapat meneruskan semangat para pendahulu mereka dalam memperjuangkan keadilan dan kebaikan. Hari Santri Nasional di Balai Kota Batu menjadi momen terbaik untuk memperkuat rasa kebersamaan dan solidaritas di antara seluruh peserta. Dengan semangat yang menggebu-gebu, siswa-siwsi SMK Islam Batu berkomitmen untuk mengembangkan diri menjadi lebih baik.
Melalui kegiatan ini mereka tidak hanya merayakan hari santri, namun mereka juga bertekad untuk meneruskan warisan luhur para santri dalam kehidupan sehari hari. Peringatan ini tidak hanya berfokus pada sejarah, tetapi juga untuk menanamkan dan memperkokoh nilai-nilai penting yang menjadi dasar pembentukan karakter bangsa seperti nilai karakter religius, nasionalis, dan kemandirian.