Pada tanggal 29 Oktober 2024, para siswa dan siswi SMK Islam Batu (SMKISBA) berkesempatan menghadiri sosialisasi OSC (Online Scholarship Competition) di Universitas Islam Malang (UNISMA). Kegiatan Ini Bertujuan memperkenalkan peluang beasiswa bagi siswa-siswa berprestasi di seluruh indonesia melalui platform digital. Dengan adanya OSC, diharapkan siswa dapat memahami mekanisme pendaftaran beasiswa online, berbagai manfaat yang bisa diperoleh, serta proses seleksi yang transparan dan objektif. Para peserta dari SMK Islam Batu sangat antusias mengikuti sosialisasi ini, melihat kesempatan tersebut sebagai jalan menuju pendidikan yang lebih tinggi tanpa terbebani biaya kuliah yang mahal.
SMK Islam Batu dipilih untuk mengikuti acara ini. Mereka terdiri dari siswa-siswi pemilihan peserta ini dilakukan dengan mempertimbangkan berbagai aspek, seperti potensi akademik, minat pada studi lanjut, serta motivasi untuk berkembang. Hadirnya para siswa dalam sosialisasi ini diharapkan mampu memberikan inspirasi dan semangat baru bagi mereka untuk terus mengejar impian, serta membuka cakrawala yang lebih luas terkait kesempatan-kesempatan beasiswa yang ada.
Selama sosialisasi, siswa-siswi mendapatkan penjelasan lengkap mengenai langkah-langkah untuk mengikuti OSC, mulai dari pendaftaran online, tahap ujian, hingga penentuan pemenang yang akan mendapatkan beasiswa di berbagai universitas ternama. Tak hanya itu, mereka juga berkesempatan berdiskusi langsung dengan perwakilan UNISMA serta beberapa alumni yang telah berhasil mendapatkan beasiswa OSC di tahuh-tahun sebelumnnya. Dengan adanya interaksi tersebut, para siswa menjadi lebih termotivasi untuk mempersiapkan diri dan berkompetisi dengan penuh percaya diri.
Kegiatan sosialisasi ini memberikan pengalaman yang sangat berarti bagi siswa dan siswi SMK Islam Batu. Mereka tidak hanya belajar tentang persiapan teknis dalam mengikuti OSC, tetapi juga termotivasi untuk meningkatkan kemampuan diri demi meraih cita-cita. Harapannya, melalui sosialisasi ini, semakin banyak siswa SMK Islam Batu yang terdorong untuk mengikuti OSC dan memperoleh kesempatan melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi melalui jalur beasiswa.